Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Naskah Pidato Bahasa Inggris Tentang Hari Merdeka 17 Agustus dan Terjemahannya


Pidato adalah kata-kata yang disampaikan dan ditujukan kepada orang banyak. Pidato banyak jenisnya diantaranya, pidato sambutan yang disampaikan pada awal sebuah acara atau pidato kenegaraan yang disampaikan oleh Presiden. Pidato yang baik dapat memberikan suatu kesan positif bagi orang-orang yang mendengar pidato tersebut. Kemampuan berpidato atau berbicara yang baik di depan publik atau umum dapat membantu untuk mencapai jenjang karir yang baik. ..Kumpulan Pidato Lengkap

Adapun unsur-unsur dalam pidato yaitu:

  1. Pendahuluan
  2. Salam pembuka
  3. Sapaan
  4. Puji syukur
  5. Isi pidato
  6. Penutup pidato
  7. Salam penutup
 

Ciri pidato yang baik

Mengutip dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), berikut adalah ciri-ciri pidato yang baik:

  • Tujuan pidatonya jelas

Sebelum menyusun teks dan berpidato, harus ditentukan terlebih dahulu tujuan jelas yang ingin dicapai. Tujuan tersebut bisa bersifat mengajak, memberi tahu atau menginformasikan, melaporkan berbagai hal, dan lain sebagainya.

Contoh tujuan pidato yang jelas, yaitu pidato ditujukan untuk menyadarkan serta mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan gaya hidup yang bersih dan sehat.

  • Isi pidato memuat kebenaran

Pidato dilakukan di depan orang lain atau di depan umum, maka dari itu penting untuk menyusun isi pidato berdasarkan kebenaran, seperti menyampaikan data atau temuan fakta.

Tujuannya agar tidak menjadi kabar bohong. Contohnya jika berpidato tentang gaya hidup sehat, bisa diberi data penting yang bersumber dari hasil penelitian.

  • Pidato disampaikan dengan jelas dan menarik

Pidato harus disampaikan dengan cara yang jelas dan menarik. Agar pendengar bisa tetap fokus dan lebih mudah memahami isi teks pidato. Contohnya dengan menggunakan bahasa yang mudah dimengerti dan tidak bertele-tele.

  • Intonasi, artikulasi serta volume harus jelas

Dalam penyampaian pidato, penggunaan bahasa sangat penting. Namun, hal ini harus diikuti dengan intonasi, artikulasi serta volume yang jelas.

Contohnya intonasi saat berpidato dengan memperhatikan tanda baca. Artikulasi saat berpidato, misalnya melafalkan huruf konsonan dan vokal dengan jelas. Volume harus disesuaikan, kapan harus keras atau semangat dan kapan harus pelan.

  • Penyampaian pidato disesuaikan dengan latar belakang pendengarnya

Latar belakang pendengar harus diketahui terlebih dahulu sebelum berpidato. Hal ini diperlukan untuk menentukan penggunaan bahasa, tujuan, tema pidato, serta gaya penyampaian.

Contohnya jika berpidato di depan anak-anak, gaya penyampaiannya harus lebih cerita serta bahasanya harus lebih mudah dimengerti. Sedangkan jika berpidato di depan orang dewasa, gaya penyampaiannya lebih formal dan menggunakan bahasa baku.

  • Suasa efektif saat berpidato

Saat berpidato, suasana efektif sebisa mungkin harus diciptakan. Misalnya tema pidato tentang ajakan memberantas korupsi, maka orator (orang yang berpidato) harus menyampaikannya dengan menggebu-gebu agar pendengarnya juga ikut bersemangat.


Berikut Contoh Pidatonya:

 

  Naskah Pidato Bahasa Inggris Tentang Hari Merdeka 17 Agustus dan Terjemahannya       

English

Good morning and best regards, sir, madam, and my beloved friends. Today on August 17, 2018, our country celebrates the 73rd anniversary of Independence Day. Every year on August 17 our country celebrates the ceremony to celebrate the Independence Day. August 17th is a day where all the Indonesian people rejoice to recall the merits of the heroes who have gained independence for all of us. I can’t believe that time flies so fast and our country is growing fast too every year. We are all lucky to be assembled today because of the merits of the heroes who have defended our country since decades ago. Do you still remember the names of the heroes who helped to release Indonesia from colonialism? There are a lot of heroes from every regions in Indonesia who are willing to die for the independence of the Indonesian nation. One of them is Bung Karno.

Do you know who Bung Karno is? Bung Karno is the first president of Indonesia. Bung Karno is the important figure in the struggle of the Indonesian people to achieve independency. He was the Proclaimer of Indonesian Independence (together with Mohammad Hatta), which occurred on 17 August 1945. Soekarno was also the first person to introduce the concept of Pancasila as the foundation of the Indonesia, and he was the one who named it. Of course Bung Karno assisted by his Indonesian fellows. They were trying hard to release Indonesia from the colonization. The independence of our country can never be obtained only by being lazy all the time. Indonesian independency cannot be realized by only relying on one or two people. Indonesian independency was achieved with the hard work. Indonesian independency happened because of the unity of all Indonesian people all over the country.

Sir, Madam, and my dear friends,

Remembering how the efforts of our heroes to fight for our independency, it is right for us to appreciate the Independence Day by doing something positive with the spirit of nationalism so that we can contribute something to celebrate the Independence Day.

The spirit and the high sense of nationalism can be realized in many ways, but the most important thing for us as the students is to study well and not being just lazy. We as the students have been facilitated by various technologies and internet. It can bring positive impacts but also negative impacts for us. The positive impacts are we can get a lot of knowledge and information. We can learn many things from the internet, such as history lessons, biology, mathematics, physics, social sciences, and also foreign languages. However it can also bring negative impacts such as playing games and also social media too long. It all makes us become lazy. Therefore, my dear friends, let us be the useful generation for the nation. Competitive, active and imaginative generation for the name of our nation so we can give the pride to our nation, so our nation can be proud with us.

Sir, Madam, and my dear friends,

This is the end of my speech today, I hope that my speech can be useful for all of us. Hopefully this year, on the 73rd year, Indonesia will always grow better. Thank you for your attention.

Indonesia

Selamat pagi salam sejaterah bapak, ibu, dan teman-teman terkasih. Pada hari, 17 Agustus 2018, negara kita merayakan ulang tahun kemerdekaan ke 73. Setiap tahun di tanggal 17 Agustus negara kita merayakan upacara untuk memeriahkan hari Kemerdekaan. 17 Agustus merupakan hari dimana rakyat Indonesia bergembira untuk mengenang kembali jasa-jasa para pahlawan yang telah meraih kemerdekaan. Seiring waktu, negara kita pun semakin berkembang tiap tahunnya. Kita semua beruntung bisa berkumpul pada hari ini karena jasa-jasa pahlawan yang telah membela Negara kita sejak puluhan tahun lalu. Masih ingatkah kalian siapa nama-nama pahlawan yang telah membantu untuk membebaskan Indonesia dari penjajahan? Ada banyak sekali pahlawan-pahlawan dari berbagai daerah yang rela mati demi kemerdekaan bangsa Indonesia. Salah satunya adalah Bung Karno.

Taukah kalian siapa itu Bung Karno? Bung Karno adalah presiden pertama Negara Indonesia. Bung Karno merupakan sosok penting dalam perjuangan rakyat Indonesia untuk meraih kemerdekaan. Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia (bersama dengan Mohammad Hatta) yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945. Soekarno adalah yang pertama kali mencetuskan konsep mengenai Pancasila sebagai dasar negara Indonesia dan ia sendiri yang menamainya. Tentu saja Bung Karno di bantu oleh teman-temannya. Mereka berusaha keras untuk melepaskan Indonesia dari bangsa penjajah. Kemerdekaan negara tidak akan pernah bisa didapat hanya dengan malas-malasan sepanjang hari. Kemerdekaan Indonesia tidak akan bisa terwujud hanya dengan mengandalkan satu atau dua orang saja. Kemerdekaan Indonesia di raih dengan kerja keras. Kemerdekaan Indonesia terwujud berkat bersatunya tekad dan tindakan dari seluruh rakyat Indonesia di seluruh daerah.

Bapak, ibu, dan teman-teman yang terkasih,

Mengingat kembali bagaimana usaha para pahlawan kita untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, sudah sudah sepantasnya sekarang kita sebagai bangsa Indonesia dapat menghargai dengan megisi hari kemerdekaan ini dengan berbagai hal positif dengan semangat dan memiliki rasa nasionalisme yang tinggi sehingga kita dapat ikut berpartisipasi dalam hari kemerdekaan.

Semangat Nasionalisme yang tinggi dapat kita wujudkan dalam berbagai hal, namun hal yang paling penting bagi kita sebagai pelajar adalah belajar dengan sungguh-sungguh dan tidak hanya malas-malasan. Kita sebagai pelajar sudah dimudahkan oleh berbagai macam teknologi dan internet. Hal tersebut bisa membawa dampak positif dan juga dampak negatif bagi kita. Dampak positifnya, kita bisa memperoleh banyak ilmu pengetahuan dan juga informasi. Kita bisa belajar banyak hal dari internet, mulai dari pelajaran sejarah, biologi, matematika, fisika, ilmu sosial, dan juga bahasa asing. Namun hal tersebut juga bisa membawa dampat negatif seperti terlalu lama bermain game dan juga media sosial. Itu semua membuat kita menjadi malas. Oleh karena itu, teman-teman ku yang terkasih, marilah kita menjadi generasi yang berguna bagi nusa dan bangsa. Generasi yang kompetitif, aktif dan imajinatif bagi nama bangsa kita agar kita dapat memberi kebanggaan kepada bangsa kita, sehingga kita dapat ikut serta mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Bapak, ibu, dan juga teman-teman terkasih,

Sekian pidato yang dapat saya sampaikan di hari yang berbahagia ini, semoga apa yang telah saya sampaikan hari ini bermanfaat bagi kita semua. Semoga juga di tahun ini, tahun ke 73 Indonesia tetap selalu menjadi bangsa yang berkembang. Terimakasih atas perhatiannya.

beberapa contoh yang merupakan teks pidato. Semua contoh meliputi tentang pidato bahaya narkoba, pidato perpisahan, pidato kebersihan, pidato pendidikan, dan yang terakhir pidato moral atau pendidikan karakter. Contoh pidato bahasa jawa tentang narkoba, contoh pidato bahasa jawa tentang pendidikan, contoh bahasa jawa tentang kebersihan, contoh pidato bahasa jawa tentang perpisahan, contoh pidato bahasa jawa tentang kesehatan, dll.Dari mulai contoh yang pertama hingga akhir silahkan bisa dijadikan untuk referensi bagi yang membutuhkan.

 

 Contoh Naskah Pidato Singkat dalam Berbagai Tema


Banyak sekali Contoh pidato yang tersedia disini dari Contoh pidato bahasa jawa, Contoh Pidato Bahasa Sunda, contoh pidato bahasa inggris singkat, contoh pidato bahasa inggris tentang pendidikan
,contoh pidato bahasa inggris tentang covid-19, pidato bahasa inggris tentang akhlak, contoh pidato bahasa inggris singkat tentang islam, materipedia.my.id, pidato bahasa inggris singkat tentang pendidikan, contoh pidato bahasa inggris tentang lingkungan, contoh pidato bahasa inggris tentang menjadi diri sendiri, contoh pidato bahasa jawa tentang pendidikan, contoh pidato bahasa jawa tentang covid-19, contoh pidato bahasa jawa tentang perpisahan, contoh pidato bahasa jawa tentang menuntut ilmu, contoh pidato bahasa jawa tentang kesehatan, pidato bahasa jawa tengah, pidato bahasa jawa krama, pidato bahasa jawa singkat tentang kebersihan . pidato bahasa sunda tentang pendidikàn, pidato bahasa sunda tentang kebersihan ,pidato bahasa sunda tentang perpisahan, pidato bahasa sunda tentang corona , pidato bahasa sunda tentang pendidikan, pidato bahasa sunda tentang akhlak, pidato bahasa sunda tentang bersyukur, pidato bahasa sunda lucu. pidato bahasa arab tentang pendidikan,pidato bahasa arab singkat dan pendek,pidato bahasa arab latin, kumpulan pidato bahasa arab, kumpulan pidato bahasa arab tentang ilmu, pidato bahasa arab tentang ibu, teks pidato bahasa arab tentang akhlak, pidato bahasa arab tentang kebersihan, pidato bahasa jepang, pidato bahasa korea tentang pendidikan, pidato bahasa arab, pidato bahasa korea tentang islam, pidato bahasa thailand, pidato bahasa inggris
pidato bahasa cina, teks bahasa korea, pidato bahasa Jerman, pidato bahasa Belanda, Pidato Bahasa Malaysia,

 

Selalu Kunjungin Selalu materipedia.my.id Untuk Mendapatkan Pidato Terbaru

Posting Komentar untuk "Naskah Pidato Bahasa Inggris Tentang Hari Merdeka 17 Agustus dan Terjemahannya"