Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pidato Bahasa Indonesia Tentang Gunakanlah Bahasa Indonesia Yang Baik Dan Benar


Pidato adalah suatu ucapan dengan susunan yang baik untuk disampaikan kepada orang banyak. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, pidato berarti pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak. Karena sasarannya lebih luas, penyampaian pidato lebih sulit daripada percakapan sehari-hari antar kawan. Pidato memerlukan perhatian khusus dalam persiapan, penyusunan serta yang paling penting dalam penyampaiannya. Untuk itu kita memerlukan retorika..Kumpulan Pidato Lengkap

 

Sifat dan Metode Pidato

Berdasarkan pada sifat dari isi pidato, pidato dapat dibedakan menjadi :
  • Pidato Pembukaan, adalah pidato singkat yang dibawakan oleh pembaca acara atau mc.
  • Pidato pengarahan adalah pdato untuk mengarahkan pada suatu pertemuan.
  • Pidato Sambutan, yaitu merupakan pidato yang disampaikan pada suatu acara kegiatan atau peristiwa tertentu yang dapat dilakukan oleh beberapa orang dengan waktu yang terbatas secara bergantian.
  • Pidato Peresmian, adalah pidato yang dilakukan oleh orang yang berpengaruh untuk meresmikan sesuatu.
  • Pidato Laporan, yakni pidato yang isinya adalah melaporkan suatu tugas atau kegiatan.
  • Pidato Pertanggungjawaban, adalah pidato yang berisi suatu laporan pertanggungjawaban.

 

Persiapan pidato

Sebelum berpidato didepan umum ada hal-hal yang perlu diperhatikan dan siapkan diantaranya adalah

  1. Mengetahui wawasan pendengar pidato secara umum
  2. Mengetahui lama waktu atau durasi pidato yang akan dibawakan.
  3. Menyusun kata-kata yang mudah dipahami dan dimengerti.
  4. Mengetahui jenis pidato melalui tema acara,
  5. Menyiapkan bahan-bahan dan perlengkapan pidato dan lain sebagainya.


Kriteria Berpidato yang Baik

  1. Isinya sesuai dengan apa yang sedang berlangsung
  2. Bermanfaat bagi pendengar
  3. Isinya jelas dan benar serta objektif
  4. Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti
  5. Tersampaikan secara baik dan benar


Berikut Contoh Pidatonya:

 

Pidato Bahasa Indonesia Tentang Gunakanlah Bahasa Indonesia Yang Baik Dan Benar

 Assalamu’alaikum wr.wb

Hadirin yang saya hormati dan saya banggakan, puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah Swt karena di pagi yang cerah ini kita masih bisa berkumpul dan melakukan segala aktivitas kita dengan sehat walafiat.

Hadirin sekalian, pada kesempatan kali ini saya ingin menyampaikan pidato saya yang berjudul "Gunakanlah Bahasa Indonesia Yang Baik Dan Benar". Kita semua tahu bahwa pada jaman sekarang ini sangat banyak generasi muda maupun orang tua yang menggunakan bahasa Indonesia tetapi tidak seperti aslinya. Sebagai contoh yaitu kata banget, alay, gue, loe, lebay, nyokap, bokap, dan masih banyak lagi. Penulisannya juga banyak yang salah seperti mau jadi mao, aku jadi aqueh, belum jadi belon, dan masih banyak lagi.

Mungkin bahasa tersebut dianggap keren, gaul, modern. Bahkan ada yang beranggapan kalau kita khususnya anak muda tidak berbahasa seperti itu, maka kita dianggap gak gaul, kampungan, kuno, dan sebagainya.

Padahal sebagai bangsa Indonesia, kita harus menjujung tinggi bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan juga sebagai Identitas negara. Jika kita menyepelekannya maka kita sama saja merendahkan bahasa kita sendiri dan mungkin merusaknya. Hadirin yang saya hormati dan yang saya banggakan maka dari itu marilah kita gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, pupuklah rasa cinta terhadap negeri kita. Janganlah beranggapan tidak modern, gaul, kuno, karena itu salah besar.

Hadirin sekalian, mungkin itu saja yang bisa sampaikan pada pagi yang cerah ini. Mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada kata-kata yang salah dan tidak berkenan di hati anda.

Terimakasih atas perhatiannya Wassalamu’alaikum wr.wb
 

 

beberapa contoh yang merupakan teks pidato. Semua contoh meliputi tentang pidato bahaya narkoba, pidato perpisahan, pidato kebersihan, pidato pendidikan, dan yang terakhir pidato moral atau pendidikan karakter. Contoh pidato bahasa jawa tentang narkoba, contoh pidato bahasa jawa tentang pendidikan, contoh bahasa jawa tentang kebersihan, contoh pidato bahasa jawa tentang perpisahan, contoh pidato bahasa jawa tentang kesehatan, dll.Dari mulai contoh yang pertama hingga akhir silahkan bisa dijadikan untuk referensi bagi yang membutuhkan.

 

 Contoh Naskah Pidato Singkat dalam Berbagai Tema



Banyak sekali Contoh pidato yang tersedia disini dari Contoh pidato bahasa jawa, Contoh Pidato Bahasa Sunda, contoh pidato bahasa inggris singkat, contoh pidato bahasa inggris tentang pendidikan
,contoh pidato bahasa inggris tentang covid-19, pidato bahasa inggris tentang akhlak, contoh pidato bahasa inggris singkat tentang islam, materipedia.my.id, pidato bahasa inggris singkat tentang pendidikan, contoh pidato bahasa inggris tentang lingkungan, contoh pidato bahasa inggris tentang menjadi diri sendiri, contoh pidato bahasa jawa tentang pendidikan, contoh pidato bahasa jawa tentang covid-19, contoh pidato bahasa jawa tentang perpisahan, contoh pidato bahasa jawa tentang menuntut ilmu, contoh pidato bahasa jawa tentang kesehatan, pidato bahasa jawa tengah, pidato bahasa jawa krama, pidato bahasa jawa singkat tentang kebersihan .

 

Selalu Kunjungin Selalu materipedia.my.id Untuk Mendapatkan Pidato Terbaru

Posting Komentar untuk "Pidato Bahasa Indonesia Tentang Gunakanlah Bahasa Indonesia Yang Baik Dan Benar"